Karya : SY Adillah M (24 Maret 2022)
Saya boleh menepi sejenak untuk mengeluh tidak?
Saya ingin beristirahat tanpa membuat orang lain risau
Saya lelah harus terus menyeret luka saya sepanjang jalan sendirian
tapi saya tidak mau membagi luka ini kepada siapapun, sebab luka ini tanggung jawab saya
Kira-kira bisa tidak luka ini mengering tanpa dirawat?
Saya lelah menahan perih tiap luka ini diobati, tapi semakin saya biarkan seperti ini lukanya semakin perih.
Sebenarnya luka bisa sembuh atau akan semakin membusuk? mengapa semakin ke sini lukanya semakin melebar?
Saya semakin kehilangan kendali atas apapun, bahkan sumbu saya
Saya benci saat ucapan yang terlontar dari mulut saya tanpa sadar menyakiti orang sekitar
tapi bila saya diam, mereka akan lebih sakit lagi
saya bingung harus apa
saya hanya sangat kelelahan
Jadi saya mohon, izinkan saya menepi dan tergeletak di tanah tanpa suara, tanpa bicara
Berhenti tanya apapun tentang ‘mengapa’
Sebab jawabannya selalu sama
‘Saya hanya kelelahan, tapi yang satu ini luar biasa lelahnya’
Tidak ada komentar:
Posting Komentar